Tawa Run 2018

Tawa Run 2018 adalah kegiatan lari virtual dimana kamu bisa berlari (atau berjalan) dimana saja dalam rentang waktu 21-28 April 2018 dengan total jarak 8 KM, sambil berdonasi untuk membantu biaya operasi anak lahir bibir sumbing. Donasi akan disalurkan ke yayasan yang khusus bergerak dalam membantu operasi anak bibir sumbing. Pemberian donasi akan dipublikasikan melalui media sosial.

Jangan lupa untuk mengaktifkan aplikasi lari (misalnya Nike Run+, Endomondo, Strava, dll) dengan GPS menyala (ON) ketika berlari, lalu screenshot hasil larimu dan kirim ke [email protected].

Untuk kamu yang sudah berlari dengan total jarak minimal 8 KM akan mendapat medali finisher yang akan dikirim ke rumahmu. Screenshot hasil lari bisa dikirimkan berulang kali dan kami akan menjumlahkan total lari kamu. Kegiatan ini bisa diikuti secara individual maupun grup 2 orang.

Jika kamu mendaftar sebagai grup 2 orang, pilih satu orang sebagai koordinator, dan medali finisher akan dikirimkan ke alamat teman kamu tersebut. Grup yang berhak mendapat medali finisher adalah grup yang telah mencapai total lari minimal 8 KM x jumlah anggota.

Jumlah donasi yang akan diberikan adalah Rp.4000,- untuk setiap 1 KM larimu, dengan maksimal donasi setara 15 KM.

Ayo, kapan lagi bisa lari sambil berdonasi membantu anak-anak lahir bibir sumbing agar mereka dapat memiliki masa depan yang lebih baik.

Kategori jarak: 8K

Informasi lomba: [email protected] 

Registrasi lomba online: http://tiny.cc/Tawa-Run-2018 

Registrasi lomba offline: http://tiny.cc/Tawa-Run-2018 

Kontak person registrasi lomba: Elly 081315915877

Jika ada informasi yang tidak akurat atau perubahan lomba mohon untuk menginformasikan kepada kami.

Diskusi