PAPERUN

Paperun adalah kegiatan charity running yang diselenggarakan oleh Harian Kompas bersama Asia Pulp and Paper (APP) Sinar Mas. Selain berlari dan seru-seruan bersama teman, kamu bisa berpartisipasi meningkatkan literasi di Indonesia. Rasakan serunya charity running Paperun dengan melewati berbagai macam tantangan, dan jangan lewatkan kesempatan raih puluhan door prize serta hadiah uang tunai.
Selengkapnya cek di bawah ini.

SELAMAT KEPADA PARA PEMENANG:

*Hadiah dapat diambil di Gedung Kompas Gramedia Lt 2 Saudari Veronika Suciati Utami pada hari Senin-Jumat pukul 10.00-16.00 WIB. Membawa identitas diri. Pengambilan hadiah ditunggu hingga 2 minggu setelah pengumuman.

PEMENANG KOMPETISI FOTO INSTAGRAM

Obstacle

A4

Doorprize

A1

Fun Contest

duit

Cheer with FestiFun!

A5
Logo #AkuBaca (putih)

Investasi Masa Depan

#AkuBaca merupakan sebuah gerakan literasi nusantara yang diinisiasi oleh Kompas Gramedia untuk mendorong tumbuhnya minat baca masyarakat Indonesia. #AkuBaca mengajak setiap diri/individu untuk menyadari pentingnya membaca sebagai fitrah manusia.
Sejalan dengan itu, #AkuBaca turut berkontribusi meningkatkan akses masyarakat terhadap terhadap bahan bacaan, yang antara lain teraplikasi melalui fitur Buku Bergerak, Troli Pustaka dan Efek Rumah Baca. Segenap upaya tersebut dilakukan secara simultan dan berkelanjutan dengan spirit utama untuk mencerahkan kehidupan masyarakat (enlightening people). Dalam event Paperun ini kalian bisa mendaftarkan komunitas baca/taman baca/panti asuhan yang akan menerima paket buku bergerak hasil dari  biaya pendaftaran.

Caranya

SIDU berperan aktif dalam menanamkan minat menulis melalui kampanye #AyoMenulis demi mengembangkan masa depan anak-anak Indonesia
SIDU berupaya terus-menerus dalam memberikan produk Buku Tulis terbaik dan meluncurkan desain yang menarik setiap tahun untuk membuat menarik minat anak untuk menulis
Kampanye #AyoMenulis memiliki program berskala nasional maupun internasional yang dapat mengasah kemampuan menulis anak melalui rangkaian acara berbentuk workshop dan kompetisi.

sidu 2

DIMERIAHKAN OLEH

Jevin Julian (White)
Logo The Changcuters-01

Loading Registration Page, please standby ...

Daftar di sini untuk mendapatkan #FreeRacePhotos PAPERUN 2017 Anda melalui Facebook. Pastikan nomor BIB Anda yang ada barcode terlihat di depan dada dengan jelas. Fotografer resmi akan menangkap momen Anda

INFORMASI SELENGKAPNYA

  • Paperun 2017 dilaksanakan pada 22 Oktober 2017.
  • Waktu kumpul pukul 04.00 WIB dan start pukul 06.00 WIB di Qbig BSD City.
  • Saat Race Pack Collection, peserta akan mendapatkan paket berupa jersey, nomor BIB, doorprize coupon.
  • Jika peserta tidak dapat hadir saat Race Pack Collection dapat diwakilkan dengan membawa surat kuasa.
  • Jika peserta tidak dapat hadir dan tidak dapat diwakilkan, wajib untuk memberikan info kepada panitia.
  • Para peserta WAJIB menggunakan Race Pack selama acara berlangsung.
  • Peserta WAJIB menaati instruksi yang diberikan oleh panitia, saat acara berlangsung.
  • Peserta akan mendapatkan medali setelah berhasil mencapai garis finish.
  • Peserta yang berusia di bawah 13 tahun harus menyertakan surat izin orang tua.
  • Setiap peserta dianjurkan untuk melakukan pemanasan (warming up) sebelum memulai lari.
  • Setiap peserta harus dalam keadaan sehat jasmani.

Pendaftaran peserta dimulai tanggal 18 Agustus 2017 melalui website komp.as/paperun. Pendaftaran ditutup apabila sudah mencapai jumlah maksimal peserta atau pada tanggal penutupan pendaftaran.

  • Terbuka untuk seluruh WNI (WAJIB memiliki KTP) dan WNA (WAJIB memiliki KITAS). Peserta pendaftar minimum usia 13 tahun serta sehat jasmani dan rohani
  • Peserta wajib membayar biaya pendaftaran dan mengisi formulir pendaftaran dengan data sebenar-benarnya serta tidak diperbolehkan menggunakan nama inisial.
  • Terkait keterangan pengisian data registrasi yang diisi oleh peserta seperti nama, jenis kelamin, dan data yang lain tidak dapat diubah atau diganti  setelah proses registrasi selesai dilakukan. Pendaftaran tidak dapat dibatalkan dan biaya pendaftaran tidak dapat dikembalikan.
  • Menyatakan setuju dan tunduk pada peraturan dan ketentuan Paperun 2017 menyatakan setuju dan tunduk pada keputusan yang diambil oleh panitia Apabila terjadi kecurangan atau tidak mengikuti peraturan, peserta dapat di diskualifikasi.

Panitia pelaksana telah menyiapkan beberapa pelayanan medis terdiri dari sejumlah dokter dan para staf perawat. Dilengkapi dengan peralatan dan ambulance, dari lokasi start / finish sampai sepanjang jalur lari.

  • Apabila terjadi kecelakaan dalam perlombaan, panitia hanya bertanggung jawab terhadap penanganan pertama atau P3K.
  • Panitia berkewajiban untuk mengantarkan panitia ke rumah sakit rujukan atau rumah sakit yang diminta peserta apabila butuh penanganan lebih lanjut.
  • Peserta menyetujui, mengetahui dan mengerti akan adanya risiko-risiko dan bahaya yang muncul dari keikutsertaan di acara dan untuk tidak menuntut atas segala kejadian yang dapat menyebabkan cedera tubuh, cacat tubuh atau kematian.

Setiap peserta dapat mengetahui arah jalur lari dengan melihat petunjuk arah yang ditempatkan pada titik-titik persimpangan jalan.

Di setiap kilometer jalur lari akan terdapat tanda kilometer yang menandakan jarak yang telah ditempuh. Peserta wajib memperhatikan tanda pemisah jalur lari sehingga peserta berada di jalur lari yang benar. Jalur finish akan ditempatkan menjelang garis finish sehingga peserta  berada di jalur yang benar ketika finish.

Pos Air minum untuk Paperun 2017 akan di sediakan antara 2km di sepanjang rute dan pada area finish.

Jadwal pengambilan Racepack :

  • Hari / Tanggal  :
    Jumat, 20 Oktober 2017, pukul 14.00 – 19.00 WIB
    Sabtu, 21 Oktober 2017, puku 10.00 – 19.00 WIB
  • Tempat             : Atrium FX Sudirman F3 (lantai 3)
  • Membawa print email konfirmasi pendaftaran.
  • Membawa KTP / KITAS asli dan fotokopi.
  • Membawa surat kuasa apabila diwakilkan.
  • Menandatangani surat keterangan setuju dengan syarat dan ketentuan (disediakan saat pengambilan racepack).
  • Pihak penyelenggara berhak untuk mengubah ketentuan-ketentuan dan kondisi-kondisi dan tanpa melalui pemberitahuan terlebih dahulu.
  • Pihak penyelenggara berhak untuk menutup pendaftaran sebelum batas waktu yang telah ditentukan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu apabila kapasitas sudah penuh.
  • Peserta dihimbau menggunakan kostum yang sopan dan tidak mengandung unsur SARA.
  • Waktu maksimal acara adalah 2 jam terhitung waktu start, setelah melewati waktu yang ditetapkan maka panitia akan menelusuri jalur lari dari tempat start hingga finish, dengan alasan keselamatan peserta.
  • Peserta yang memulai acara sebelum dimulai akan didiskualifiasi (mohon untuk datang jauh sebelum acara dimulai).
  • Setiap peserta wajib menjaga barang pribadi masing- masing, jika terjadi kerusakan atau kehilangan selama acara berlangsung, panitia tidak akan bertanggung jawab.
  • Pemberian medali penamat hanya diberikan kepada peserta yang menyelesaikan acara dengan jangka waktu dan route (tidak memotong route) yang sudah ditentukan p
  • Apabila terjadi hujan ringan selama acara berlangsung maka acara akan diteruskan, tetapi jika hujan cukup deras dan dinilai akan mengancam keselamatan peserta maka acara akan di hentikan. Begitu pula jika ada kejadian darurat / force major seperti gempa bumi, kebakaran dan gunung meletus maka acara akan dihentikan.
  • Panitia tidak akan menangung segala risiko dari kelalaian yang dilakukan peserta, seandainya peserta tidak menaati peraturan yang dibuat oleh panita selama acara. Panita tidak akan bertanggung jawab jika terjadi cedera atau kematian yang mungkin muncul selama peserta mengikuti acara.
  • Panitia memiliki hak untuk membatalkan acara sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada peserta, yang dimana panitia akan berusaha untuk melakukan pemberitahuan kepada peserta sebelum penyelenggaraan acara Paperun 2017. Jika terjadi pembatalan, panitia tidak akan memberikan ganti rugi kecuali dipandang layak untuk mengembalikan kerugian dan panitia tidak dikenai kewajiban untuk tidak akan memberikan atau ketidaknyamanan yang diakibatkan.
  • Panitia memilik hak untuk menggunakan foto, gambar bergerak, rekaman, atau segala media rekaman lainnya untuk tujuan yang sah termasuk iklan komersial dan untuk didistribusikan kepada para sponsor.
  • Seluruh medali para peserta harus diambil pada hari acara. Permintaan akan medali setelah hari acara tidak akan dilayani.
  • Panitia berhak sewaktu-waktu merubah desain dari racepack seperti jersey, race bag, medali, dll.
  • Peserta diharuskan untuk bersikap sopan dan sportif dengan peserta lainnya, tidak boleh melakukan hal-hal seperti memotong jalur. Jika ada peserta yang melanggar akan langsung di diskualifikasi
  • Pihak penyelenggara maupun pihak terkait berhak untuk menggunakan foto ataupun video keikutsertaan peserta tanpa ikatan batas waktu.
  • Peserta harus menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempat yang telah disediakan selama kegiatan berlangsung.
  • Peserta yang memiliki penyakit bawaan wajib membawa sendiri obat- obatan pribadi (semisal inhaler jika memiliki asma). Panitia tidak akan bertanggung jawab dengan penyakit bawaan yang dimiliki oleh peserta jika kambuh saat lomba berlangsung.
  • Peserta diharuskan untuk berhenti dari kegiatan lari sesegera mungkin, jika diperintahkan oleh anggota petugas termasuk staf medis, pengarah lomba, atau petugas.
  • Bagi peserta yang membawa kendaraan pribadi harap membayar biaya parkir kendaraan masing-masing karena biaya tidak ditanggung oleh panitia
  • Binatang peliharaan atau segala bentuk objek roda untuk transportasi misalnya kursi roda, sepeda, skate, sepatu roda dan lainnya adalah dilarang berada dalam jalur lari.
  • Undian doorprize : Peserta yang berhak diundi adalah peserta yang sampai digaris finish.
  • Peserta berhak mendapatkan hadiah untuk kostum terunik dan posting social media paling menarik.
  • Pengambilan hadiah tidak dapat diwakilkan atau dipindah tangankan dan wajib untuk menunjukkan identitas asli.
  • Keputusan pemenang oleh pihak juri tidak dapat diganggu gugat.
  • Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran dengan data sebenar-benarnya, tidak diperbolehkan menggunakan inisial.
  • Pendaftaran tidak dapat dibatalkan dan biaya pendaftaran tidak dapat dikembalikan. Bagi peserta yang berasal dari Indonesia WAJIB menggunakan data diri berupa KTP sebagai data diri.
  • Terkait keterangan pengisian data registrasi yang diisi oleh peserta seperti nama, jenis kelamin, dan data yang lain tidak dapat diubah atau diganti  setelah proses registrasi selesai dilakukan.
  • Apabila terjadi kecurangan atau tidak mengikuti peraturan, peserta dapat di diskualifikasi.
  • Peserta wajib menggunakan nomor BIB (nomor dada) di bagian depan baju peserta.
  • Tidak diperbolehkan memasang ditempat selain dada dan harus terlihat dengan baik.
  • Pendaftaran dan nomor dada peserta tidak dapat dialihkan kepada pihak lain.
  • Menjual atau mengalihkan nomor dada peserta kepada orang lain akan di disqualifikasi dan atau melarang dari setiap individu yang terlibat dalam acara berikutnya.
  • Nomor dada peserta hanya dapat diambil pada waktu yang telah ditentukan

Kapan Dan Di Mana Acara Akan Diselenggarakan?

  • Tanggal 22 Oktober 2017, di QBig BSD City

Berapa biaya pendaftarannya?

  • 150.000,-, peserta akan mendapatakan Jersy, BIB, Medali, Refresment, dan kupon Doorpize

Apakah ada diskon untuk peserta?

  • Ada 20%. Peserta bisa mendaftarkan minimal 5 orang melalui web dengan memasukan kode kupon PAPER5GROUP

Siapa saja yang boleh ikut PapeRun 2017?

  • Memiliki indentitas lengkap, minimal 13 tahun

Apa hadiah PapeRun 2017?

  • Doorpirize Iphone 7+, Garmin Fennix 5X GPS, Fujifilm XA10, MTB Monarch 5, Voucher belanja
  • Berkesempatan mendapatan total hadiah Rp.30.000.000,- untuk kostum terunik dan posting sosmed menarik

Bagaimana cara mendaftar PapeRun 2017 ?

  • Melalui komp.as/paperun

Kapan pendaftaran dibuka?

  • 18 Agustus 2017

Kapan dan dimana saya bisa mengambil Race Pack?

  • 20 Oktober 2017 Pk. 14.00 – 19.00 WIB dan 21 Oktober 2017 pk 10.00 – 19.00 WIB di Atrium FX Sudirman lt.3

Bagaimana jika saya tidak dapat hadir pada Racepack Colection?

  • Apabila peserta berhalangan hadir, maka pengambilan Racepack dapat diwakilkan kepada orang lain dengan membawa surat kuasa serta fotokopi identitas peserta. 

Pukul berapa PapeRun 2017 dimulai?

  • Start pukul 06.00 WIB

Bagaimana ukuran jersey PapeRun 2017 ?

  • Ukuran dapat dipilih pada saat registrasi di web (unisex)

Apakah ada tempat penitipan barang?

  • Tempat penitipan barang akan disediakan oleh panitia

Apakah ada tempat untuk ganti baju?

  • Area yang sediakan maupun beberapa toilet yang ada

Bagaimana area parkir di lokasi acara jika membawa kendaraan pribadi?

  • Peserta yang membawa kendaraan datang pk. 05.00 dengan mengkuti petunjuk petugas.

Dimanakah saya bisa memperoleh informasi tentang PapeRun 2017?

  • Di web komp.as/paperun atau email ke hotline@kompas.id

Siapa yang dapat saya hubungi untuk informasi lebih lanjut?

  • Hotline Kompas 26567600 atau email ke hotline@kompas.id

Acara ini diselenggarakan oleh:

Didukung oleh:

LOGO
download (6)
avatar cerita kertas-02
PNGLogoAKUBACAbiru

Hubungi Kami:
Kompas Kring : +6221 2567 6000
hotline@kompas.com