Ponorogo Ngebel Trail Run

Selain terkenal dengan kesenian Reyog yang mendunia, Kabupaten Ponorogo juga kaya akan beragam potensi wisata. Dari banyaknya wisata alam di Kabupaten Ponorogo, salah satu yang menjadi icon adalah Telaga Ngebel.  Telaga alami yang memiliki keliling 5 Km ini, merupakan bagian dari lereng Gunung Wilis sisi barat. Secara resmi berada di Kecamatan Ngebel, Wilayah Ponorogo bagian timur. Tak hanya panorama alamnya yang memukau, Udara Telaga Ngebel yang sejuk juga menjadi daya tarik tersendiri. Karena itulah team Reyog Runner yakin Telaga Ngebel menjadi lokasi tepat untuk event Ponorogo Ngebel Trail Run 2017.

Surga di lereng wilis ini dapat peserta nikmati sepenuhnya dari berbagai sisi dalam event Ponorogo Ngebel Trail Run 2017. Perpaduan hamparan telaga yang luas dikelilingi pegunungan akan menjadi suguhan utama. Hutan belantara yang eksotispun siap menantang. Sedikitnya ada tiga desa yang masih asri dengan keramahan penduduk lokal, akan dilalui peserta.

Selain sebagai ajang kompetisi olahraga, Ponorogo Ngebel Trail Run 2017 juga merupakan bagian dari peringatan hari jadi komunitas lari Reyog Runners atau Indorunners Ponorogo yang ke-3.

Jadi tunggu apalagi, mari daftarkan diri Anda dan jadilah bagian dari event paling menantang di bumi reyog tahun ini

Kategori jarak: 5K, 15K

Informasi lomba: https://ngebeltrail.run 

Registrasi lomba online: https://ngebeltrail.run/pendaftaran/ 

Jika ada informasi yang tidak akurat atau perubahan lomba mohon untuk menginformasikan kepada kami.

Diskusi